
Disdikbud Kukar Gelar Pelatihan Kompetensi Guru Agama Islam Jenjang Pendidikan Sekolah Dasar
TENGGARONG, NalaRNusantara – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar pelatihan kompetensi untuk guru mata pelajaran Pendidikan Agama Islam.
Pelatihan kompetensi tersebut dilaksanakan selama tiga hari, yakni tanggal 27-29 Oktober 2023 di hotel Grand Fatma Kecamatan Tenggarong.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kompetensi guru Pendidikan Agama untuk mewujudkan visi dan misi Pak Bupati Kutai Kartanegara. Sesuai dengan misi yang kedua yaitu meningkatkan sumber daya manusia yang berakhlak mulia,” kata Kepala Bidang (Kabid) Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Disdikbud Kukar, Joko Sampurno pada Jumat (27/10/2023).
Diharapkan melalui kegiatan pelatihan kompetensi ini pendidikan Agama Islam tentunya di jalur yang benar sesuai dengan Al-Qur’an, hadis dan sunah yang diajarkan. Sehingga tidak sampai menimbulkan hal-hal yang bisa meresahkan masyarakat.
“Sehingga para peserta didik nanti tidak hanya memiliki pengetahuan atau kemampuan kognitif namun juga memiliki akhlak mulia,” ujarnya
Adapun peserta pelatihan ini berjumlah sebanyak 36 orang guru di satuan pendidikan Sekolah Dasar (SD) yang berasal dari 20 kecamatan di Kabupaten Kutai Kartanegara.
Dengan narasumbernya yang didatangkan dari dosen-dosen dari fakultas agama Islam Universitas Kutai Kartanegara. (Adv Disdikbud Kukar).