Kepala SDN 019 Tenggarong, Sudirman.

SDN 019 Tenggarong Mulai Terapkan Kurikulum Merdeka Belajar

TENGGARONG, NalaRNusantara – Sekolah Dasar Negeri (SDN) 019 Tenggarong di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) sudah mulai menerapkan kurikulum Merdeka Belajar di tahun ajaran 2023/2024.

Penerapan kurikulum ini dilaksanakan untuk kelas 1 dan 4 SD yang kemudian nantinya dilaksanakan secara bertahap setiap tahun ajaran baru. Sehingga seluruh kelas bisa semua menerapkan kurikulum yang dijalankan oleh pemerintah pusat sejak tahun 2012 lalu.

“Untuk kelas 2 dan 5 serta 3 dan 6 akan kita terapkan secara bertahap. Tahun ini di kelas 1 dan 4 terlebih dahulu,” kata Kepala SDN 019 Tenggarong, Sudirman pada Selasa (21/11/2013).

Selain menerapkan kurikulum Merdeka Belajar, SDN 019 Tenggarong juga terus berupaya mendorong siswa untuk dapat menerapkan budaya membaca buku. Karena dengan membaca buku, banyak ilmu pengetahuan yang bisa didapatkan.

“Ini yang sekarang juga kita galakkan, jadi kita mulai menambah beberapa buku literasi agar anak-anak bisa gemar membaca buku,” ujarnya.

Berbagai buku literasi ini juga sudah beberapa kali ditambah oleh SDN 019 Tenggarong. Setidaknya sudah dua kali ada penambahan buku literasi ini dari dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

“Harapannya ada tambahan pengadaan buku literasi lagi nantinya dari pemerintah daerah. Sehingga para siswa punya banyak bahan buku bacaan yang dapat meningkatkan pengetahuan mereka,” pungkasnya. (Adv Disdikbud Kukar)

87 views 31 secs 0 Comments